Pengin tamasya seru, murah dan nambah ilmu? Coba deh, ke Taman Burung di Taman Mini Indonesia Indah. Dengan bayar Rp 10.000 saja, kita bisa:
- Melihat 150 jenis burung dan unggas. Ada yang lokal, ada pula yang internasional.
- Main bareng sebagian burung dan unggas yang dilepas. Seru deh, bisa main sama merak dan angsa!
- Memberi makan ikan-ikan di danau. Nantinya, ikan tersebut bakal dimakan sama para pelikan.
- Foto bareng Jacob! Dia adalah kakaktua merah cantik yang jinak. Cuma bayar Rp 5000 saja, kok.
Kalau keasyikan main, jangan terus lupa sama peraturan, ya. Memang sih, nggak semua aturan di Taman Burung ini terpampang. Ini dia bocorannya biar nggak dapat lirikan maut dari penjaga, atau para unggas di situ!:
- Dilarang ganggu burung atau unggas yang sedang melintas dekat kita. Misalnya menimpuk, atau menarik buntutnya karena gemas. Taman burung ini sekaligus cagar alam, jangan sampai para unggas malah stres karena kita ganggu.
- Jangan menginjak rumput dan memetik bunga! Rumput, semak dan bunga adalah habitat hidup para hewan.
- Makan hanya di lokasi yang tersedia. Jika kita makan sembarangan, serpihannya bisa dimakan para hewan. Kalau nggak cocok, mereka bisa sakit.
0 komentar:
:14 :15 :16 :17
:18 :19 :20 :21
:22 :23 :24 :25
:26 :27 :28 :29
:30 :31 :32 :33
:34 :35 :36 :37
:38 :39 :40 :41
:42 :43 :44 :45
:46 :47 :48 :49
:50 :51 :52 :53
:54 :55 :56 :57
:58 :59 :60 :61
:62 :63
Posting Komentar