Kalau selama ini kita menganggap kolesterol itu penyakit penyakit orang tua, wah… ternyata anggapan itu salah, lho. Kita yang masih muda juga bisa menderita kolesterol tinggi. Hanya saja, kadang kita nggak merasa, karena memang nggak ada gejala yang terlihat, seperti saat kita menderita flu atau maag. Kalaupun ada, paling hanya pusing atau pegal-pegal karena aliran darah mengental karena kolesterol.
Sebenarnya kolesterol itu nggak semuanya jahat. Ada 2 jenis kolesterol, yaitu:
- LDL (Low Density Lipoprotein) yang biasa disebut dengan kolesterol jahat. Kolesterol inilah yang bisa menyumbat pembuluh darah bila jumlahnya berlebih. Kondisi yang disebut sebagai aterosklerosis ini yang merupakan cikal bakal terjadinya penyakit jantung dan stroke, lho! Jadi, jaga ya agar LDL dalam darah kita kurang dari 100 mg/dl.
- HDL (High Density Lipoprotein). Nah, ini nih yang sering disebut dengan istilah kolesterol baik, yang saking “baiknya” bisa membersihkan pembuluh darah dari kolesterol LDL yang berlebihan. Nah, supaya tubuh kita selalu fit, kadar HDL harus lebih dari 40 mg/dl, ya.
0 komentar:
:14 :15 :16 :17
:18 :19 :20 :21
:22 :23 :24 :25
:26 :27 :28 :29
:30 :31 :32 :33
:34 :35 :36 :37
:38 :39 :40 :41
:42 :43 :44 :45
:46 :47 :48 :49
:50 :51 :52 :53
:54 :55 :56 :57
:58 :59 :60 :61
:62 :63
Posting Komentar